APLIKASI HARDWARE PADA MINIATUR LISTRIK RUMAH TANGGA MENGGUNAKAN SOLAR CELL BERBASIS ARDUINO ATMEGA 328P

Categorie(s):
   TIEM, 2018
Author(s):
   RINO PAMBUDI, 1402059
Advisor:
AIN SAHARA, ST., M.Eng, Dr. SUGIONO, SE, MM
ISSN/ISBN:

eISSN/eISBN:

Keyword(s):
HARDWARE, MINIATUR LISTRIK RUMAH TANGGA, SOLAR CELL, ARDUINO, ATMEGA328P
DOI:
Abstract :
Perkembangan teknologi pada saat ini sudah sangat maju dibandingkan
bebebrapa tahun yang lalu. Dengan semakin berkembangnya teknologi akan
sangat membantu dan memudahkan manusia. Mengenai konversi penggunaan
energi dari solar cell menjadi listrik . Tenaga surya atau solar cell merupakan
salah satu sumber energi alternatif yang dapat dikembangkan di Indonesia.
Seluruh rumah memerlukan energi alternatif untuk memenuhi kebutuhan hidup
mereka, karena tidak seluruh rumah terjamah oleh alat penyimpan daya listrik
atau alat untuk menyalakan listrik. Disaat beberapa rumah mengalami pemadaman
listrik, namun terdapat energi gratis yang kita manfaatkan setiap hari, tetapi belum
dimanfaatkan keseluruhan fungsi dari matahari tersebut. Solar cell pendeteksi
cahaya merupakan suatu inovasi baru yang dirancang khusus untuk
mengotomatisasi pengoperasian panel surya dan untuk melakukan optimalisasi
pembangkitan energi listrik. Penggunaan solar cel diharapkan dapat lebih efisien
dan hemat dalam penggunaan energi listrik sehingga dapat memajukan teknologi
ramah lingkungan. Perancangan perangkat tersebut terdiri dari solar cell sebagai
alat konversi energi cahaya ke energi lisrik, perangkat solar cell, inverter, aki,
sensor serta modul Bluetooth. Perkembangan teknologi sekarang ini sudah banyak
yang menggunakan ATMega 16 sebagai otak pemograman, dan sensor yang
berguna mendapatkan suatu indikasi atau hasil pembacaan. Dari kelebihan
teknologi jaman sekarang ini solar cell, inferter, aki, sensor serta modul Bluetooth
dapat di kombinasikan dengan ATMega 16. Saat sensor mendetek tidak ada aliran
listrik dari PLN, maka listrik yang di simpan di aki akan menyalakan lampu led
dan saat sensor mendetek aliran listrik , maka lampu led tidak akan nyala. Modul
Bluetooth akan mengatur untuk menyalakan dan mematikan lampu led
menggunakan android. Dan pada bagian inverter dan aki akan mengisi apabila
kosong dan akan berhenti apabila sudah penuh.